Manusia tidak bisa di hindarkan dari tindakan yang memiliki sebab dan menghasilkan suatu akibat. Hasil dari tindakan inilah yang akan memberikan dampak dalam kehidupan manusia.
Dampak yang timbul bisa menjadi dampak negatif maupun positif, semua tergantung pada situasi dan kondisi yang terjadi. Inilah yang memunculkan tanggung jawab, tanggung jawab merupakan suatu tindakan untuk mengakui, memperbaiki, melaksanakan tindakan yang telah maupun belum dilakukan.
Rasa tanggung jawab dimiliki oleh setiap manusia, namun untuk melakukan atau menjalankan suatu tanggung jawab tidaklah mudah. Banyak halangan yang timbul, mulai dari rasa percaya diri yang kurang, mental yang tidak kuat, dsb.
Faktor-faktor inilah yang menjadikan suatu tanggung jawab menjadi menyimpang dan di salah gunakan. Penyalahgunaan ini biasanya karena seorang individu tidak mampu menanggung beban tanggung jawabnya sendiri.
Untuk menjalankan tanggung jawab sepenuhnya dibutuhkan kemauan yang kuat dan kesadaran diri akan beban yang ditanggungnya. Segala tanggung jawab itu harus diabdikan dan didedikasikan untuk kepentingan diri sendiri maupun orang lain.
Bentuk tanggung jawab juga bisa berupa pengabdian. Pengabdian merupakan rasa tanggung jawab yang menjadikan seseorang untuk menjalankan suatu tugas secara menyeluruh, ikhlas, dengan segenap kemampuannya demi menuntaskan tugas yang diemban.
No comments:
Post a Comment